Wah.. BlackBerry Akan Merilis 3 Smartphone Ber OS Android

Setelah cukup sukses meluncurkan BlackBerry Priv, Kali ini BlackBerry telah mempersiapkan untuk merilis smartphone Android lain, dan nggak tanggung-tanggung, kabar nya BlackBerry akan langsung merilis tiga varian sekaligus. Kira-kira apa saja ya ketiga varian tersebut, bagamana perkiraan harga dan Spesifikasi nya? Langsung saja yuk kita bahas di bawah.

Rumor BlackBerry akan segera meluncurkan Smartphone ber OS android kembali berhembus di media online, Perusahaan yang bermarkas di Kanada merencanakan untuk merilis smartphone Andorid terbaru menyusul Smartphone sebelumnya yang cukup berhasil yaitu BlackBerry Priv. Dan nggak tanggung-tanggung, BlackBerry bakal menyiapkan tiga perangkat smartphone Android untuk mengincar segmen konsumen dari kalangan menengah atas. Nama-nama yang dipilih (jika rumornya benar) yaitu Neon, Argon dan Mercury.
Berikut Perkiraan Spesifikasi dan harga yang akan di rilis oleh BlackBerry.. 

Yang Pertama adalah BlackBerry Argon

Kabarnya akan dirilis sekitar bulan-bulan Oktober atau November 2016, Smartphone ini akan di bekali layar 5,5 inci QHD yang merupakan varian di jajaran ponsel high-end yang harganya jelas lumayan lebih mahal ketimbang BlackBerry Neon. Diperkirakan harganya sekitar 5 sampai 6 jutaan. Spesifikasi BlackBerry Argon setara dengan smartphone premium Android yang beredar di pasaran saat ini, karena didukung oleh Processor Snapdragon 820 SoC, chipset Qualcomm Snapdragon 820, RAM 4 GB, Storage 32 GB, dan baterai 3200 mAh. Selain itu BlackBerry Argon juga akan di lengkapi fitur  Quick Charge 2.0, Serta Display beresolusi QHD. Untuk kamera BlackBerry Argon bakal menyematkan kamera utama 21 MP dan kamera depan 8 MP. dilengkapi sensor pemindai sidik jari dan USB Type-C.

Kemudian Yang Kedua adalah BlackBerry Neon

BlackBerry Neon di rencananya akan menjadi Smartphone andalan BlackBerry untuk kelas menengah ke bawah dan dilengkapi dengan layar 5.2 inci HD beresolusi 1080p serta full touch screen. Selain itu BlackBerry Neon didukung oleh chipset Qualcomm Snapdragon 617, RAM 3 GB, Storage 16 GB, dan dibekali kamera belakang dan depan berkekuatan masing-masing 13 MP dan 8 MP. Baterainya pun cukup besar berkapasitas 2610 mAh dan mendukung fitur Quick Charge 2.0 dari Qualcomm. Untuk harga BlackBerry Neon diperkirakan berada di kisaran harga 3 sampai 4 jutaan ini diyakini sebagai perwujudan resmi dari smartphone BlackBerry berkode “Hamburg” yang beberapa waktu lalu sempat dibocorkan bentuk fisik bagian depannya. Dikabarkan juga bahwa smartphone ini bakal memiliki sasis atau frame aluminium. Kalau rumor yang beredar benar, BlackBerry Neon bakal diumumkan pada bulan Agustus atau September 2016. 

( Lihat juga Nokia Akan Kembali Merilis Smartphone Android Akhir Tahun ini ) 

Dan Yang Terakhir adalah BlackBerry Mercury

Untuk Perangkat yang satu ini dikabarkan bakal hadir dengan menggunakan keyboard fisik. BlackBerry Mercury akan dilengkapi layar 4,5 inci FHD dengan rasio 3:2. Selain itu ada chipset Snapdragon 625, RAM 3 GB, dan Storage 32 GB. Kapasitas baterainya Cukup besar yaitu 3400 mAH. Kamera utamanya 18 MP dan kamera depan 8 MP. Berita paling hangat menyatakan bahwa BlackBerry Mercury bakal dirilis antara bulan Januari hingga Maret 2017. Antara ketiganya, BlackBerry Mercury ini sepertinya akan menjadi satu-satunya yang memiliki keyboard fisik QWERTY, mirip BlackBerry Priv. Harga BlackBerry Mercury yang ada pada jajaran kelas menengah itu di prediksi berada dikisaran 4 sampai 5 jutaan.

Dan pertanyaan nya, Mampukah BlackBerry kembali menjadi raja dan bersaing dengan Brand-brand dengan Smartphone Android yang lain ..??

Smartphone-smartphone BlackBerry selama ini dikenal sebagai perangkat yang sebanding dengan mutunya. Meski demikian, melihat gencarnya brand-brand smartphone berbasis android yang terus merilis dan mengembangkan smartphone dengan spesifikasi dan harga yang jauh lebih kompetitif, menjadikan PR besar bagi BlackBerry untuk mempersiapkan strategi agar konsumen mau beralih dan kembali menggunakan perangkat nya. BlackBerry tampaknya serius menarget kelas menengah untuk ketiga produk smartphone Android terbaru ini. Karena dengan cara ini, BlackBerry diperkirakan akan bisa cepat bangkit dari keterpurukan dan kembali mendominasi dan menjadi raja di pasar smartphone dunia dan Indonesia terutama.
 

Demikian perkiraan tiga Perangkat Smartphone Blackberry ber OS Android yang akan segera di rilis oleh Brand asal kanada tersebut. Jika teman-teman berminat,  ikuti terus ya perkembangan nya, jangan sampai ketinggalan. 

Seperti biasa, sekian dan terima kasih 

0 Response to "Wah.. BlackBerry Akan Merilis 3 Smartphone Ber OS Android"

Posting Komentar