Cara Mengembalikan Pesan dan Kontak Telepon Yang Terhapus Di Ponsel Android

Cara Mudah Mengembalikan Pesan dan Kontak Telepon yang Terhapus | Andronod - Setiap ponsel khususnya Android secara penting ataupun tidak penting pasti pernah digunakan untuk melakukan telepon, maka dari itu setiap ponsel disediakan menu Kontak. Bagi pebisnis menyimpan nomor telepon menjadi sangat penting karena pada kontak telepon tersebut terdapat banyak sekali Nomor dari teman, sahabat, keluarga bahkan rekan bisnis. Baca Juga: Cara Backup Semua Data Penting Di Ponsel Android Tanpa Aplikasi
Cara Mengembalikan Kontak Telepon Yang Terhapus Di Ponsel Android

Jika salah satu nomor ponsel tersebut terhapus secara tidak sengaja, tentu sangat merugikan karena kita harus meminta kembali kontak orang yang terhapus tersebut. Apakah bisa kontak telepon yang terhapus dikembalikan? Jawabannya Bisa, dengan bantuan sebuah aplikasi anda dapat mengembalikan kontak yang terhapus tersebut dengan mudah.
Aplikasi yang sedang kita bahas bernama Wondershare Dr.Fone For Android. Aplikasi ini selain dapat mengembalikan kontak telepon yang terhapus juga bisa mengembalikan foto, video, pesan yang sudah terhapus pada ponsel anda. Menarik bukan? Dibawah ini adalah fitur lengkap aplikasi Wondershare Dr.Fone For Android
Fitur Aplikasi Dr.Fone - Recovery Deleted For Android
  • Mengembalikan pesan, kontak telepon, foto, dan video yang sudah terhapus
  • Format foto yang didukung: JPG, PNG, BMP, GIF, TIF, TIFF
  • Format video yang didukung: MP4, 3GP, MOV, AVI, MPG, WMV, ASF, FLV, RM/RMVB, M4V, 3G2, SWF
  • Sistem file yang didukung: FAT16, FAT32, exFAT, Ext1, Ext2, Ext3, Ext4
  • Kemampuan untuk mengembalikan dari dibangun dalam penyimpanan serta dari kartu SD diinstall pada perangkat
  • Mengembalikan ke ke ponsel anda kembali atau menyimpannya ke Cloud seperti Dropbox atau Google Drive
Tutorial Recovery Pesan, Kontak Telepon, Foto, Video Di Ponsel Android
  1. Download terlebih dahulu Aplikasi Wondershare Dr.Fone For Android | DISINI
  2. Setelah aplikasi tersebut sobat install di PC, beralih ke perangkat android sobat. Aktifkan atau Enable fungsi USB debugging mode.
  3. Jalankan aplikasi Android Recovery yang telah install.
  4. Sambungkan perangkat android sobat ke PC / MAC dengan kabel USB.
  5. Aplikasi akan segera mendeteksi perangkat sobat, selanjutnya tekan tombol “Start” untuk memulai proses scan data yang telah anda delete/hapus.
  6. Setelah proses scan selesai, aplikasi akan menampilkan data apa saja yang telah anda delete/hapus, selanjutnya klik pada kotak disebelah kiri dari nama kontak yang telah anda hapus.
  7. Tekan tombol “Recover” disebelah kanan bawah untuk memulai mengembalikan data tersebut di perangkat android anda.
    Selesai.
    Cara Mengembalikan Kontak Telepon Yang Terhapus Di Ponsel Android
Sangat mudah bukan? Demikian artikel kali ini tentang Cara Mengembalikan Pesan dan Kontak Telepon Yang Terhapus Di Ponsel Android Tanpa Root. Baca juga artikel menarik lainnya hanya di ANDRONOD.

0 Response to "Cara Mengembalikan Pesan dan Kontak Telepon Yang Terhapus Di Ponsel Android"

Posting Komentar